Di bumi ini,pastilah ada manusia yang beruntung dan manusia yang tidak beruntung.Manusia beruntung umumnya adalah manusia yang segala kehidupannya itu dapat di nikmati setiap harinya.Misalnya makan enak,rumah bagus,mobil bagus,dan kerjaan yang layak.Berbeda dengan manusia yang tidak beruntung,umumnya manusia yang tidak beruntung ini tidak dapat menikmati kehidupannya.Karena kehidupannya terus dipaksa oleh kebutuhan sehari-harinya dengan bekerja.dan hasil yang didapatkan belum tentu dapat mencukupi kebutuhan sehari-harinya.
Umumnya,manusia tidak beuntung(atau umumnya bisa dikatakan manusia tingkat bawah),memiliki penderitaan dalam hidupnya.Mengapa?Karena manusia tingkat bawah selalu dinilai tidak baik oleh orang-orang yang di sekitarnya.Misalnya saja manusai tingkat bawah itu memakai pakaian yang sudah tidak layak pakai,maka orang-orang di sekitarnya melihatnya sebagai sesuatu yang tidak baik.Karena orang lain tersebut melihat dari sisi luarnya saja,dia tidak tahu bahwa manusia tingkat bawah tersebut tidak dapat membeli pakaian karena tidak ada uang.
Lalu dari segi pekerjaan,manusia tingkat bawah umumnya bekerja sangat keras untuk memenuhi kebutuhan sehari-harinya.Mereka bekerja tidak mengenal waktu.Pikiran dan tenaga terus dikuras.Misalnya saja seseorang yang menjadi kuli bangunan,mereka yang bekerja sebagai kuli bangunan tidak mengenal waktu dalam bekerja.Yang mereka pikirkan hanyalah bagaimana supaya bangunan tersebut cepat selesai.Itulah yang saya maksud mereka bekerja dengan menguras pikiran dan tenaga.Padahal hasil yang didapat(misalkan gaji).Tidak sesuai apa yang manusia tersbut kerjakan.
Lalu dalam aspek lingkungan.Manusia tingkat bawah umunya tinggal di lingkungan yang tidak layak.Banyak dari manusia tingkat bawah yang tinggal di lingkungan kumuh dan tidak layak untuk di tinggali.Misalnya saja di bantaran kali,atau di dekat bantaran sampah.mereka yang tinggal di tempat seperti itu pasti kesehatannya terganggu,karena lingkungan yang kotor.
Berbeda dengan manusia yang beruntung(Bisa dikatakan manusia tingkat atas).Umumnya mereka yang berada di tingkat atas mempunyai kehidupan yang layak.mulai dari segi sandang(Pakaian),pangan(Makanan),dan papan(Rumah).Manusia tingkat atas umumnya dinilai oleh orang lain baik.Misalnya orang lain tersebut melihat pakaian manusia tingakat atas,mereka melihat pakaian itu bagus,berkualitas dan bermerek.Lalu dalam aspek makanan.Manusia tingkat atas mempunya pekerjaan yang layak,misalnya bekerja di perkantoran,menjadi seorang pengusaha,dll.Mereka yang bekerja seperti itu,kebutuhannya pasti terpenuhi tiap harinya,dan mereka pun pasti makan kenyang.
Lalu dengan pekerjaan mereka,pasti dapat membeli rumah,dan tinggal dilingkungan yang layak.Jadi jelas sekali perbedaan nya kan.Manusia tingkat bawah umumnya memliki penderitaan dalam hidupnya,karena manusia tingkat bawah terus berjunang untuk dapat hidup di bumi ini.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar